SELAMAT DATANG DI BLOGNYA AMIRZONA
SEMOGA BERMANFAAT BAGI ANDA TERIMA KASIH

16 Jul 2011

CALON-CALON PENGHUNI SURGA

Mengenai calon-calon penghuni surga,dalam Al Qur'an telah diterangkan yaitu :
1.Orang yang beriman dan beramal shaleh
Hal ini sesuai dengan penegasan Allah dalam surat Al Baqarah ayat 80 :
artinya :"Dan orang-orang yang beriman dan beramal shaleh,mereka itu penghuni surga,mereka kekal di dalamnya"
2.Orang-orang yang beriman kepada Allah SWT dan para Rosul serta bertaqwa
3.Orang Islam yang bertawakal dan beriman kepada Allah dan ayat-ayatNya
4.Orang yang takut kepada kebesaran Allah dan menahan diri dari keinginan hawa nafsunya
5.Orang yang bertaqwa
Maksud dari taqwa disini ialah bertaqwa dengan sebenar-benarnya yaitu :
- ikhlas di dalam beramal.Maksudnya ialah ia beribadah hanya untuk Allah semata bukan karena ingin dipuji manusia
- menginfaqkan hartanya,baik disaat lapang maupun saat sempit
- orang yang dapat menahan amarahnya dan memaafkan kesalahan orang lain
- Jika berbuat keji dan aniaya diri,mereka ingat kepada Allah dan memohon ampun kepadaNya karena telah berbuat dosa
6.Orang yang menjaga shalatnya yaitu menjaga waktu,syarat dan rukunnya
7.Orang yang gugur di jalan Allah
8.Orang yang senantiasa bersabar dalam menghadapi cobaan yang menimpanya
Maksud dari orang yang beriman dengan sebesar-besarnya berdasarkan penegasan Allah SWT dalam Surat Al Anfal ayat 2-4 :
artinya :"Bahwasanya orang-orang beriman itu hanyalah mereka yang apabila disebut Nama-nama Allah gemetarlah hati mereka.Dan apabila dibacakan ayat-ayat Allah bertambah imanlah mereka kepadaNya dan kepada Tuhanlah mereka bertawakal.Yaitu orang-orang yang mendirikan shalat dan menafkahkan sebagian rizki yang Kami berikan kepada mereka.Itulah orang-orang yang beriman dengan sebenar-benarnya"
Maksud dari penegasan di atas bahwa orang yang beriman dengan sebenarnya ialah
a.Beriman kepada yang ghaib
seperti beriman kepada Allah,malaikat,surga,neraka dan lain-lain
b.Mendirikan shalat serta menyuruh orang untuk mengerjakannya
c.Menginfaqkan sebagian rizkinya di jalan Allah
d.Percaya tentang kebenaran isi Al Qur'an dan mengamalkannya
e.Percaya tentang adanya kitab-kitab yang diturunkan sebelum Al Qur'an,misalnya injil
f.Percaya adanya kehidupan akherat
g.Jika disebut nama Allah hatinya bergetar
h.Jika mendengar ayat-ayat Allah imannya bertambah
i.Menyerahkan

0 komentar:

Posting Komentar